Thursday, May 16, 2024

Damkartan Kota Jambi Evakuasi Lansia yang Terjatuh ke Jurang


BICARA PERISTIWA
- Seorang lanjut usia (lansia) terjatuh ke jurang di Jalan Raden Pamuk, Kelurahan Kasang, Kecamatan Jambi Timur, kota Jambi (Kamis, 16/05/2024).


Mustari Affandi, Kepala Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (Damkartan) Kota Jambi, mengatakan saat Evakuasi menghadapi hambatan berupa kedalaman jurang sekitar lima meter.


"Evakuasi menghadapi hambatan berupa kedalaman jurang sekitar lima meter. Karena kondisi medan yang penuh dengan tonggak kayu, perahu karet tidak dapat digunakan. Sebagai gantinya, tim menggunakan perahu ketek milik warga untuk mencapai lokasi korban," Ujar Mustari Affandi, dalam keterangan tertulisnya.



Korban bernama Tumi (68), yang tidak bisa berjalan, dinaikkan ke tandu dan dibawa ke rumah sakit terdekat oleh tim penyelamatan Damkar kota Jambi.


Proses kesulitan evakuasi, Damkar membutuhkan waktu selama 1 jam 25 menit dan berhasil diselesaikan dengan aman.


"Tidak ada kerugian material atau cidera pada petugas selama operasi," Kata Mustari Affandi. (*/HN)



Follow bicarajambi.com
Facebook @bicarajambidotcom
Twitter/X @bicarajambidotcom
Instagram @bicarajambidotcom
Tiktok @bicarajambicom
Youtube @bicarajambidotcom


Ikuti info terbaru bicarajambi.com di 
Channel bicarajambiDOTcom melalui
WhatsApp dan Telegram