Resep Klepon Cake yang Estetik Ala Nicky Tirta, Bisa Jadi Inspirasi Menu Buka Puasa
BICARA KULINER INDONESIA - Bulan Ramadhan selalu diwarnai dengan berbagai hidangan manis yang menggugah selera. Kali ini, aktor sekaligus koki, Nicky Tirta, mempersembahkan resep istimewa Klepon Cake yang mengusung gaya modern namun tetap mempertahankan rasa otentik klepon tradisional.
Dalam unggahan terbarunya di Instagram, Nicky Tirta memperlihatkan langkah demi langkah pembuatan Klepon Cake yang terlihat menarik, mulai dari adonan sponge cake, isian kelapa, hingga hiasan akhir yang cantik. Unggahan ini segera menarik perhatian netizen, khususnya para pecinta kuliner yang ingin mencoba sesuatu yang baru untuk menu berbuka puasa.
Resep ini tidak hanya menggoda secara visual, tetapi juga menggunakan bahan-bahan yang sederhana dan mudah ditemukan. "Sambut bulan suci Ramadhan dengan penuh cinta!" tulis Nicky dalam caption pada unggahannya. Mari kita simak resep lengkapnya.
1. Bahan-Bahan Sponge Cake
Bahan telur:
Telur 4pcs
Gula 50 gr
Emulsifier 1/2 sdt
Bahan kering:
Terigu 100 gr
Maizena 10 gr
Potato starch 8 gr (optional ganti terigu)
Baking powder ½sdt
Bahan Basah:
Mentega 110 gr (lelehkan)
Susu cair 15ml
Vanilla extract 1sdt
Pasta pandan - 1 sdt
2. Cara Membuat Sponge Cake
Campurkan bahan telur dengan mixer sampai berbuih dan tercampur secara merata. Selanjutnya, tambahkan bahan kering dan mixer kembali hingga adonan mengembang, berwarna pucat putih, dan memiliki tekstur kaku.
Lelehkan mentega dan gabungkan semua bahan basah. Kemudian, tuangkan campuran tersebut sedikit demi sedikit ke dalam adonan, lalu aduk dan lipat dengan perlahan hingga semua bahan tercampur rata. Setelah itu, tuangkan adonan ke dalam loyang dan panggang pada suhu 175 derajat Celsius selama 28 menit.
3. Bahan dan Cara Membuat Filling Kelapa
Untuk isian kelapa manis yang khas, siapkan bahan berikut:
Kelapa kering 50gr
150 gr gula aren
air 50ml
tapioka + air = 1 sdm + 50 ml
Langkah filling:
1. Panaskan air dan gula aren hingga leleh dan larut.
2. Lalu masukan kelapa parut (kering/segar) aduk rata jadi satu.
3. Bila mau lebih kental / chewy, bisa tambahkan larutan tapioka/sagu dengan air
4. Tumis aduk rata.
4. Membuat Whipped Cream
Sebagai pelengkap, whipped cream ini akan memberikan kelembutan ekstra:
Bahan A:
Whipping cream 400 ml (dingin sekali)
Gula pasir 100 gram
Bahan B:
whipping cream 50 ml
susu cair 75 ml
bubuk gelatin + air : 18 gr + 50 ml (larutkan)
Langkah membuat Whipped cream:
1. Mixer whipping cream dengan gula pasir hingga mengental padat, sisihkan masukan kulkas.
2. Panaskan cream dan susu di wajan kecil(tidak sampai mendidih) lalu masukan larutan gelatin.
3. Aduk rata hingga disolve sisihkan hingga suhu ruangan.
4. Campur kembali dengan whipped cream tadi, mixer kembali hingga tercampur rata.
5. Buat Pandan Glaze
Setelah semua komponen siap, langkah berikutnya buat pandan glaze:
White chocolate 330 gr
Whipping cream 100 ml
Bubuk gelatin 8 gr dicampur air 50 ml
Pandan pasta 1 sdt
Langkah membuat:
1. Potong white chocolate colatta kecil.
2. Lalu panaskan whipping cream (tidak sampai mendidih) dan campur dengan larutan gelatin, hingga disolve lalu saring sambil dituang ke potongan coklat colatta.
3. Tambahkan pasta pandan, lalu aduk rata dengan whisker (kalau masih kurang panaskan bisa dibantu dihangatkan sedikit di microwave).
4. Pastikan coklat sudah leleh dan tidak ada yg bergerindil.
6. Menyusun Klepon Cake
Setelah semua komponen siap, langkah berikutnya adalah penyusunan:
1. Potong sponge cake menjadi beberapa lapisan.
2. Letakkan satu lapisan, lalu beri filling kelapa dan tutup dengan lapisan lainnya.
3. Oleskan whipped cream secara merata di seluruh permukaan cake.
Agar tampilannya makin estetik, Nicky Tirta menambahkan dekorasi khusus:
1. Lapisi cake dengan mirror glaze berwarna hijau pandan agar tampil mengilap.
2. Taburkan kelapa parut di salah satu sisi cake untuk efek visual yang menarik.
3. Hias dengan whipped cream dan tambahan crumble biskuit untuk tekstur renyah.
Sumber: fimela.com
Facebook @bicarajambidotcom
Twitter/X @bicarajambidotcom
Instagram @bicarajambidotcom
Tiktok @bicarajambicom
Youtube @bicarajambidotcom