Sunday, September 22, 2024

Sanggar Seni Rasi Juara 1 Lomba Tari Tradisional Pekan Pesona Pariwisata, Budaya, & Ekraf 2024


BICARA PANGGUNG
- Pekan Pesona Pariwisata, Budaya & Ekraf 2024 telah terselenggara sejak tanggal 19 September hingga 21 September 2024. 


Pada rangkaian kegiatannya terdapat banyak perlombaan seperti drama musikal, musisi jalanan, tari tradisional, konten reels, vocal solo, dll. 


Pada cabang lomba tari tradisional menjadi suatu ajang yang menarik karena memperlombakan tari wajib selampit delapan dan tarian pilihan tari tradisional jambi. 


"Menurut kami, perlombaan tari tradisional ini sangat bagus. Disaat banyak nya festival tari kreasi, kita diajak untuk mengingat dan melestarikan kembali tarian yang sudah ada sejak zaman dulu" Tutur Lucky Ilva Jazanurya yang merupakan koreografer/pelatih dari Sanggar Seni Rasi. 


Pada puncak acara dan pengumuman dinyatakanlah pemenang lomba tari tradisional sebagai berikut:

Juara 1: Sanggar Seni Rasi

Juara 2: SMA N 3 Kota Jambi

Juara 3: Sanggar Sri Tanjung

Juara Harapan: SMA N 1 Kota Jambi

Juara Favorit: SMA N 12 Merangin



"Melihat perlombaan tari ini sangat menarik, karena mengangkat tarian tradisional. Peserta nya didominasi oleh Sanggar SMA dan kalau tidak salah hanya terdapat dua sanggar umum. Dengan penghargaan ini kami membuktikan dan terus berkomitmen untuk turut serta mewarisi dan melestarikan kebudayaan daerah Jambi," Ujar Medi Saputra 


"Apapun kegiatannya, bagaimanapun jenisnya sebisa mungkin kami akan turut serta. Dan berharap bisa menjadi inspirasi bagi sanggar-sanggar lainnya untuk bersama-sama melestarikan dan merawat kebudayaan Jambi," Jelas Medi Saputra selaku pembina dari Sanggar Seni Rasi. 


Pada perlombaan tari tradisional ini Sanggar Seni Rasi sukses menampilkan tarian wajib Selampit Delapan dengan penari: Repita, Kaila, Tiek, Fara, Levi, Firza, Basri, Fikih


Dan tarian pilihan Joget Batanghari dengan penari: Repita, Kaila, Tiek, Fara, Sara, Levi, Firza, Basri, Fikih, Yoga.




Follow bicarajambi.com
Facebook @bicarajambidotcom
Twitter/X @bicarajambidotcom
Instagram @bicarajambidotcom
Tiktok @bicarajambicom
Youtube @bicarajambidotcom


Ikuti info terbaru bicarajambi.com di 
Channel bicarajambiDOTcom melalui
WhatsApp dan Telegram